13 Jan 2009

3 gol ke gawang Petr Cech....

Minggu kemarin...3 gol bersarang ke gawang kiper Chelsea,Petr Cech. Sebagai fans MU senang bukan kepalang akhirnya MU bisa menang lawan Chelsea. Selain mengalaha rival bebuyutannya tersebut, MU berhasil memangkas jarak dengan pimpinan klasemen sementara, Liverpool. Tapi yang luar biasa skor kemenangan cukup mencolok...3 gol tanpa balas yang dicetak Vidic,Rooney,Berbatov.
Chelsea dilaporkan tidak bermain baik kali itu. Saat melihat cuplikan pertandingannya memang pemain Chelsea tidak bermain begitu baik dan banyak melakukan pelanggaran yang menjurus kasar yang berakibat tendangan bebas. Apesnya, dari bola - bola mati tersebut pemain MU dapat mencuri gol. Gol kedua pun terjadi akibat kelenggahan pemain belakang, Ashley Cole, menjaga penyeran MU,Wayne Rooney.
Buruknya performa pemain Chelsea dipertandingan Super Sunday kemarin pun menyisakan cerita unik. Sebelum pertandingan dimulai, hotel tempat para pemain Chelsea menyala sirine penanda kebakaran. akibanya, seluruh tamu hotel tersebut harus dievakuasi,termasuk pemain Chelsea. Dan berita terbaru mengabarkan bahwa penanda alarm kebakaran menyala akibat salah seorang pengunjung hotel tersebut menyalakan cerutu yang mengeluarkan asap. Dan pengunjung yang menyalakan cerutu tak lain adalah, legenda hidup sepakbola Argentina, Diego Armando Maradona, yang juga pelatih tim nasional Argentina. Maradona datang ke Manchester untuk melihat pemain timnas Argentina, Carlos Tevez. Sialnya, tevez, tidak diturunkan pada pertandingan tersebut.
Peristiwa tersebut menambah catatan unik kekalahan Chelsea terhadap  MU. MU pernah menghentikan rekor tidak terkalahkan Chelsea ketika masih dipegang oleh The Special One,Jose Mourinho oleh gol tunggal Darren Fletcher. Dan masih segar dalam ingatan, final Liga Champion 2008, Chelsea harus bermain dengan 10 orang setelah Didier Drogba menampar Nemanja Vidic. Pertandingan berlanjut ke babak adu penalti. Chelsea unggul dalam adu penalti setelah penendang ke 3 MU,CR7,gagal menyarangkan bola.Chelsea merebut Piala Champion untuk pertama kalinya seandainya penendang ke 5 Chelsea, Kapten Tim, John Terry berhasil mencetak gol. Namun, Terry terpeleset ketika akan menendang dan bola melayang dari gawang Van de Saar. Momen itu yang berhasil dimanfaatkan MU,untuk membalikkan keadaan dan menjuarai Liga Champion 2008. 

2 Jan 2009

bogi award 2008

wah..secara udah absen sebulan penuh ngeblog...hadir kembali dengan BOGI AWARD 2008!!!secara ga pernah dapet award maka buat award sendiri...ini awardnya :
1.Film Terfavorit
The Dark Knight 
Sekuel dari Batman Begins.Terbukti telah meraup 900 Juta Dollar US dan menjadi film terlaris sepanjang taun 2008 dan film terlaris sepanjang masa no.2 setelah "Titanic".
2.Blog Terfavorit
mybothsides.blogspot.com
Blog milik Arief Budiman si pendiri biro iklan petakumpet di Jogja. Menginspirasi untuk ikut - ikutan membuat blog, walaupn secara isi sangat betolak belakang.
ngupingjakarta.blogspot.com
Blog yang berisi penggalan dialog warga Jakarta dengan segala problemanya.Menghibur
3.Lagu Favorit
Laskar Pelangi _ Nidji
OST dari filem Indonesia terlaris taun 2008. Liriknya menginspirasi beberapa pemilik profil di situs jejaring " Friendster " untuk dijadikan shout out di profilnya.
4.Pelawak Favorit
Budi Anduk - Tawa Sutra
Membuktikan teori lawak dari Almarhum Srimulat " Aneh itu Lucu " adalah benar. Dengan mengandalkan wajah yang selalu dihina dan kebodohannya untuk menghibur pemirsa Antv lewat program "Tawa Sutra". Pengaruh model lawakan dari Tukul Arwana yang mulai mendekati titik jenuh lewat program Empat Mata maupun Bukan Empat Mata sedikit banyak mempengaruhi terpilihnya Budi Anduk sebagai pelawak favorit. Yoi Coy!!!
5.Buku Favorit
Kebahagian Yang Membebaskan  - Gede Prama
Buku yang mengajarkan untuk memperoleh kebahagian dengan mencarinya dari dalam diri kita sendiri. Sederhana dalam berkalimat dan disertai kutipan - kutipan kalimat dari beberapa tokoh dunia yang menginspirasi untuk memperoleh kebahagiaan dengan cara yang sederhana,Berdamai dengan diri sendiri
Relativitas - Adi Purnomo
Buku yang menginspirasi untuk kembali mencintai arsitektur. Menerima dunia arsitektur Indonesia dengan segala kelemahannya dan cerita tentang proses berarsitektur.Ternyata ada kebahagian lain yang diterima arsitek dalam berarsitektur.
6.Kartun Favorit
Benny & Mice - Kompas Edisi Hari Minggu
Mengangkat problema yang dialami masyarakat pada umumnya,mencatatnya dalam bentuk 2 tokoh yang menghibur dengan kekonyolan dan kejahilannya walau terkadang getir.Kekaguman kepada 2 penciptanya : Benny Rachmadi dan M.Misrad yang hampir tidak dapat dibedakan goresan tangannya.
7.Festival Musik Terfavorit:
UGM Mandiri JAzz Festival
Kalo ini mah murni ambisi pribadi.Ketemu Dian Sastro gitu loh!!!
Selamat bagi para penerima award...award tanpa piala,festival, dan hingar bingar...hanya diberikan begitu saja sesuka hati...